Resep dan cara membuat ayam karaage, tori karaage, khas Jepang, mudah dan sederhana

Resep dan cara membuat ayam karaage, tori karaage, khas Jepang, mudah dan sederhana
Di Posting Oleh : NAMA BLOG ANDA (NAMA ANDA)
Kategori : Resep Ayam

Resep dan cara membuat ayam karaage, tori karaage, khas Jepang, mudah dan sederhana

Ayam karaage merupakan olahan sajian makanan yang berbahan dasar ayam khas Jepang yang diproses dengan cara digoreng menggunakan minyak yang banyak.
Ayam karaage ini terbilang sangat populer sekali dinegaranya, bahkan diindonesia sendiri, terlihat dari banyaknya restoran jepang di Indonesia yang menyediakan makanan yang satu ini.
Ayam karaage tentunya sangat berbeda sekali dengan ayam goreng tepung pada umumnya, terutama dalam segi rasa, yang lebih mengutamakan rasa gurih dan wangi rempah yang begitu khas.
Untuk proses pembuatannya sendiri ayam karaage ini pun terbilang cukup mudah, tentunya dengan rasa yang tidak kalah nikmatnya dengan ayam karaage yang ada direstoran-restoran Jepang.

Nah agar bisa menyajikan hidangan yang satu ini dirumah dengan cara mudah dan sederhana, mari kita simak resep serta cara membuat ayam karaage khas Jepang berikut ini.


Bahan utama ayam karaage
  • 250 gram paha ayam filet bagi menjadi 5 potong
  • 1/4 tepung terigu
  • 1/4 tepung tapioka
  • 2 butir telor ayam
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1/2 sendok teh shoyu
  • 1/2 liter minyak goreng untuk menggoreng
Bahan bumbu yang dihaluskan
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh perasan air jahe
  • 1/4 sendok teh garam beryodium
  • 1/2 sendok teh dashinomoto
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan pelengkap ayam goreng karaage
  • 1 buah mentimun
  • 1 buah tomat
  • Saus tomat secukupnya
Cara membuat ayam karaage
  • Pertama lumuri aya filet dengan bumbu yang sudah dihaluskan seperti, bawang putih, perasan air jahe, garam, dashinomoto, dan merica bubuk, aduk hingga rata, tidak ketinggalan juga untuk menuangkan minyak wijen, dan shoyu kedalam adonan ayam, diamkan kurang lebih 15 menit, supaya bumbu meresap.
  • Siapkan telor lalu kocok lepas.
  • Kemudian lumuri ayam filet yang sudah dibumbui dengan telor hingga rata.
  • Baluri juga ayam yang sudah dilumuri telor dengan campuran terigu dan tepung tapioka.
  • Langkah berikutnya, panaskan minyak dalam penggorengan.
  • Masukan satu persatu ayam yang sudah dibaluri tepung kedalam minyak panas, goreng hingga matang dan warna tepung menjadi kuning keemasan.
  • Angkat ayam, dan tiriskan.
Cara penyajian ayam goreng karaage
  • Siapkan piring saji berukuran kecil, lalu hias dengan garnish untuk mempercantik tampilannya, seperti mentimun, dan tomat.
  • Tempatkan satu persatu ayam karaage diatas piring saji sambil menatanya agar terlihat rapi.
  • Ayam goreng karaage khas Jepang siap untuk dihidangkan bersama saus tomat.
Selamat mencoba.